Ichal Tema
  • Desa GUDANG TENGAH
  • Jl. Martapura Lama Km. 15 Desa Gudang Tengah RT. 01 Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar
  • desagudangtengah.st@gmail.com

KEGIATAN PKTD PENGGARAPAN LAHAN TIDUR DI DESA GUDANG TENGAH

Rabu, 04 Agustus 2021 - Pada hari ini telah di laksanakan nya Padat Karya Tunai Desa (PKTD) di Desa Gudang Tengah Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan, yang mana dalam kegiatan PKTD ini adalah Penggarapan Lahan Tidur untuk di olah menjadi kebun yang nanti nya akan ditanami cabe merah & tiung, buncis dan lain-lain. Didalam kegiatan PKTD ini Pambakal Desa Gudang Tengah (H. M. SAPWAN, S. Pd. I) melibatkan masyarakat sekitar sebanyak 50 orang sebagai pekerjanya yang mana juga dihadiri oleh Bapak Camat Sungai Tabuk, Penyuluh Pertanian Desa Gudang Tengah, Pedamping Desa (PD), Pendamping Lokal Desa (PLD), Pendamping Desa Tekhnik Infrastruktur (PDTI), seluruh Aparat Desa Gudang Tengah serta RT dan Tokoh Masyarakat. 

Dengan adanya kegiatan PKTD ini alhamdulillah dapat mengurangi beban ekonomi masyarakat Desa Gudang Tengah dan semoga kegiatan penggarapan lahan tidur ini yang nantinya akan ditanami cabe merah, tiung dan buncis dapat meningkatkan ekonomi Desa Gudang Tengah.

Adapun kegiatan PKTD Penggarapan Lahan Tidur ini adalah satu-satunya dari sekian banyak desa-desa yang ada di Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan, dan Pambakal Desa Gudang Tengah pun mengaharapkan kedepannya agar lebih ditingkatkan lagi.

 

*Lokasi : Desa Gudang Tengah RT. 04 Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar Provinsi Kalimantan Selatan